Dinilai pilih kasih kepada Masyarakatnya, Warga Petodakkan naik Geram

banner 160x600

riaubertuah.idKepala Desa Petodakan Azwir

Penyalainews, Pelalawan - Kepala desa Petodakan kecamatan Teluk Meranti kabupaten Pelalawan, Azwir mendapat cibiran dari warganya.
 

Pasalnya kepala desa Petodakan tersebut tidak melayani masyarakatnya dengan adil, sebagai mana yang disebutkan dalam undang-undang Nomor 6 tahun 2014 tentang kewajiban Kades untuk melayani masyarakat.

Seperti yang dikesalkan seorang warga Petodakan berinisial AL kepada awak media pada, Senin 12/3) lalu di Pangkalan Kerinci.

Warga AL mengatakan, bahwa Kepala desa Petodakan pilih kasih dalam melayani masyarakat, antara masyarakat asli Petodakan dengan masyarakat pendatang dari luar Petodakan. Seperti dalam pengurusan surat-surat, KK dan lainnya.

"Kami yang pendatang ini bang selalu dipersulit, begitu kami datang ada perlu,wajahnya langsung masam, beda kalau sama Masyarakat Tempatan,"jelasnya sedih.

Padahal kementerian desa PDTT sudah mengingatkan berulang kali agar kepala desa benar-benar melayani masyarakat dengan baik sesuai UU No. 6 tahun 2014. Kemendes PDTT menghimbau kepada masyarakat agar melaporkan langsung jika ada Kades yang tidak menjalankan profesinya dengan baik, ataupun adanya dugaan tindakan Korupsi melalui Call Center Kemendes PDTT 081288990040 / 087788990040.

Hingga berita ini terbit, Azwir selaku kepala desa Petodakaan saat dihubungi awak media guna mengklarifikasi tidak merespon sama sekali.(red/rls)

Rahmad Faisal