Save Rohingya

GNPK-RI Pelalawan Lakukan Penggalangan Dana dan Protes atas kekerasan muslim Rohingya

banner 160x600

riaubertuah.id

Penyalainews, Pelalawan-Pembantaian keji yang terjadi di Rohingya Miyanmar, menggugah seluruh ummat islam seDunia mengecam tindakan pembantaian secara masif oleh pemerintahan Miyanmar. Seluruh ummat muslim dunia bereaksi dan bersatu untuk mendorong perserikatan bangsa-bangsa (PBB) segera memberhentikan Genosida yang terjadi selama beberapa tahun ini. Tindakan masif yang telah membunuh secara keji masyarakat Rohingya mulai dari pria dewasa, wanita hingga anak balita tersebut membuat sentimen ummat muslim kepada Budha. Padahal dinegeri yang dominan muslim sangat damai, tidak ada peristiwa intimidasi atau pembunuhan terhadap kaum Budha.
 
Dewan Pimpinan Daerah Gerakan Nasional Pencegahan Korupsi - Republik Indonesia (DPD GNPK-RI) Kab. Pelalawan melihat peristiwa yang terjadi dirohingya, tergerak untuk membantu dengan melakukan penggalangan dana yang nantinya akan diserahkan kewarga Rohingya melalui lembaga resmi.
 
Herman selaku ketua GNPK-RI Daerah tingkat II menyebutkan penggalangan dana ini merupakan bentuk keprihatinan kami kepada saudara-saudara kami yang ada di rohingya. Kegiatan penggalangan dana yang dimulai pada Jum'at (15/9) setelah melaksanakan Shalat Jum'at itupun mendapat respon yang cukup baik dari masyarakat yang melintas dilintas timur depan kampus AKNP. Sumbangan yang terkumpul hari ini dikatakan Herman berjumlah sekira 1.648.000,- rupiah.
 
"Alhamdulillah niat baik kita direspon baik oleh masyarakat, kita mulai pada jam 14.30 sampai jam 17.00 wib sudah terkumpul 1.648.000,- rupiah." Jelasnya
 
Kegiatan sosial ini dikatakan Herman akan berlangsung hingga beberapa hari kedepan.
"Penggalangan dana ini kami lakukan hingga beberapa hari kedepan, gak ditentukan sampai kapannya. Kalau dirasa sudah memadai untuk kemudian kami kirim kerohingya, baru kami sudahi kegiatan ini." Jum'at (15/9) disela-sela menghitung hasil yang terkumpul hari ini.
 
DPD GNPK-RI Pelalawan tampak kompak saat berbagi tugas penggalangan dana dengan Tagar SaveRohingya. Tampak Herman di dampingi Sekjen GNPK-RI Pelalawan Abdul Murat. SIP juga Kabid Marketing Novriandi. Sebelah sisi kanan jalan tampak Coordinator Wartawan Media Suara GNPK-RI provinsi riau Rahmad Faisal, SH didampingi wakil Irwansyah dan Zamifar. Dengan dikibarkan bendera GNPK-RI masyarakat luaspun tahu bahwa kegiatan sosial ini bukan sembarangan pengelolaanya.
 
Masih katanya Herman, bahwa nantinya uang sumbangan yang masyarakat titipkan kepada GNPK-RI Pelalalwan akan benar-benar disampaikan kepada yang berhak menerimanya.***red
 
 
Reporter
 
Rahmad Faisal