Penyalainews, Pelalawan - Memperingati lahirnya hari proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 72 tahun, Kodim 0313/KPR mengajak semua pihak melakukan doa bersama sesuai agama masing - masing.
Dalam hal tersebut Dandim Letkol INF Beni Setiyanto yang diwakili oleh Mayor Untung. menyampaikan kepada masyarakat didalam acara yang dilaksanakan di masjid raya Al-Muttaqin jalan lintas Pangkalan Kerinci Kabupaten Pelalawan pada Kamis lalu (17/0872017).
Untuk berdoa bersama agar Indonesia lebih kasih sayang sesuai dengan thema yang diangkat yaitu Indonesia lebih kasih sayang 171717. Menyimak angka 171717 pada thema tersebut bermakna yaitu pada angka 17 pertama yaitu mengartikan sebagai tanggal kemerdekaan, angka 17 kedua mengartikan pukul acara tersebut dimulai dari pukul 17.00 wib, dan angka 17 terahir ialah tahun saat ini.
Dalam sambutannya Mayor Untung. K menyampaikan pesan jenderal TNI Gatot Nurmantiyo mewakili Dandim Letkol INF Beni Setiyanto mengatakan kita harus mencintai Ulama, teringat begitu besar peran ulama serta santri-santrinya melawan penjajahan.
"peran ulama dan santri-santrinya sangat besar untuk kemerdekaan Indonesia. Hari ini kita kirimkan doa buat ulama kita, pahlawan kita." jelasnya
Dalam acara tersebut tampak khidmat saat ustad Abdullah. Spd yang juga merupakan anggota DPRD kab. Pelalawan fraksi PKS menyampaikan Tausiyahnya. Ia mengatakan bahwa indonesia disatukan oleh Kalimat Tauhid. Yang kemudian itu menjadi kekuatan serta tekad mengusir penjajah.
Acara kenegaraan yang khidmat tersebut tampak dihadiri oleh perwakilan dari polres Pelalawan, kapolsek pangkalan kerinci, ketua FPI Habib Syaugi Sahab didampingi Sekjen Irwansyah, tomoh masyarakat, Ketua Persatuan Jurnis Indonesia (PJI),FKPPI, santriwan/santriwati, anak-anak panti asuhan yang ada di Pangkalan Kerinci.
Diluar acara Mayor Untung mengatakan bahwa kondisi kita Indonesia siaga. Negara yang kaya akan sumber daya alamnya (SDA) ibarat gula. Banyak yang mengincar kekayaan kita, dimomen inilah kesempatan kita menstimulasi kembali rasa cinta kebersamaan kesatuan berbangsa dan bernegara agar kita kuat. Jangan mudah terpecah belah. Pesan Mayor Untung kepada seluruh masyarakat.***
( Faisal )